BALI SUARA MERDEKA - Sinopsis Ikatan Cinta 22 November 2022, Di sisi lain Aldebaran semakin curiga kepada Abhimana.
Abhimana dan Aldebaran akan sama-sama mencari Mamah Sarah, cuma bedanya Abhimana tidak ikhlas hanya ingin pamer di hadapan Papa Surya, agar Abimana dianggap orang baik padahal Abhimana pelan-pelan ingin menghancurkan maharatu.
Akhirnya Aldebaran akan semakin waspada kepada Abhimana, Aldebaran akan bersitegang dengan Abhimana.
Ia marah kepada Abhimana dan akan menanyakan, apa tujuan Abhimana sebenarnya. Soalnya Aldebaran sudah curiga niat Abhimana tidak baik, cuma ingin memanfaatkan keluarga Papa Surya.
Namun Abhimana hanya menjawab dengan santai di hadapan Aldebaran kalau dirinya cuma ingin membantu Papa Surya yang sedang kesulitan.
Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta: Semua Panik, Mama Sarah Kabur dari Rumah, Abhimana Memanfaatkan Situasi
Aldebaran sedikit emosi dan memperingatkan Abhimana.
"Anda tidak perlu ikut campur dengan urusan keluarga Papa Surya, karena saya tahu Anda ini sedang merencanakan sesuatu," kata Aldebaran sambil menatap tajam ke arah Abhimana.
Aldebaran tidak suka melihat Abhimana dekat dengan keluarga Papa Surya.
Akhirnya Aldebaran akan memutuskan untuk menyuruh Rendy menjadi detektif mencari informasi tentang semua aktivitas yang Abhimana lakukan sehari-hari.
Maka dari kerja keras Rendy yang akan menjadi mata-mata, akhirnya Rendy akan berhasil membongkar identitas Abhimana sebagai pemilik muluka.
Setelah Aldebaran berhasil mengetahui Abhimana sebagai pemilik muluka, maka Andien akan jadikan brand ambassador oleh Aldebaran di maharatu untuk mengalahkan produk Muluka.
Baca Juga: Kabar Duka, Ki Joko Bodo Meninggal Dunia Karena Hal Ini
Andien akan tampil cantik elegan dan akan membuat semua para tamu undangan terpukau, terpesona saat melihat penampilannya yang memberikan sambutan di acara launching produk terbarunya Aldebaran.
Artikel Terkait
Sinopsis Ikatan Cinta: Aldebaran Murka, Terbongkar Siapa Sebenarnya Abhimana
Sinopsis Ikatan Cinta: TAHU RASA, Aldebaran Akan Menggagalkan Rencana Abhimana, Andien Terkejut?
Sinopsis Ikatan Cinta: Aldebaran Cemburu, Andien Menjadi Terkenal, Rendy Memberi Usulan Seperti Ini
Sinopsis Ikatan Cinta: Terungkap Alasan Abhimana Dendam Kepada Aldebaran
Sinopsis Ikatan Cinta: Papa Surya Jantungan, Terungkap Mama Sarah Mengalami Penyakit Ini